5.13.2009

"Rumah ku di BENGKONG"

"sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit"

semakin lama pembangunan di kawasan bengkong memang semakin meraja lela saja, baru-baru ini lahan sekitar kurang lebih 1 hektar di kawasan komplek sarmen raya dibabat habis sehingga menjadi rata untuk membangun SPBU cabang bengkong. pembangunan SPBU ini memang sangat terasa manfaatnya mengingat kawasan sarmen raya merupakan tempat singgahnya kendaraan umum metrotrans setelah menurunkan penumpangnya, tentunya bagi metro trans yang kebetulan kehabisan bahan bakar bensin merasa sangat tertolong, karena mereka tidak perlu lagi menguras lebih banyak persediaan bensin mereka untuk pergi ke SPBU cabang sei.panas. selain itu pihak pemerintah tentunya sangat terbantu dengan dibukanya SPBU ini, karena tentunya akan menyerap tenaga kerja walaupun dalam jumlah sedikit, ya setidaknya pemerintah tertolong juga!.

lepas dari pembangunan SPBU cabang bengkong, memang sejauh ini belum tampak lagi aktivitas pembangunan-pembanguna lainnya di kawasan bengkong, namun sejauh ini fasilitas-fasilitas yang sudah tersedia di bengkong sudah sangat mumpuni untuk memenuhi kebutuhan warga setempat. untuk pusat perbelanjaan saja sudah bisa ditemukan dimanapun dikawasan bengkong, dari kawasan bengkong bagian ujung yaitu bengkong laut, sebelum menuju restourant sea food Golden Prawn kita bisa menjumpai supermarketryang menempati 3 blok ruka yang bernama HOT MARKET. sejauh ini proses penjualannya sudah terbilang cukup luas, banyak turis asing yang berkunjung ke restaurant Golden Prawn mampir ke sini untuk berbelanja atau sekedar membeli persediaan air untuk perjalanan. didaerah bengkong jaya atas, menuju bengkong harapan terdapat super market TOP 100 cabang bengkong.

selain pusat perbelanjaan berkelas modern, warga bengkong juga sudah lebih dulu disuguhi pusat perbelanjaan tradisional, sejauh yang diketahui ada sekitar 5 pasar tradisional yaitu;
  • pasar angkasa; bengkong.second
  • pasar melati; bengkong pertiwi
  • pasar harapan; bengkong.harapan
  • pasar sukaramai; bengkong aljabar.
  • dan pasar yang berada di bagian belakang ruko yamaha bengkong jaya.
dengan jumlah sebanyak ini tentunya kebutuhan pokok warga sekitar sudah sangat terpenuhi. pusat pelayanan kesehatan di daerah bengkong kurang lebih ada sekitar ;

  • 1 Rumah sakit swasta ; RS.Budi Rosari
  • 1 klinik swasta; klinik Herman Salim
  • 2 puskesmas umum; kodim dan sei.panas
pusat pendidikan
  • SD ada sekitar 8-10
  • SMP ada sekitar 8
  • SMA ada sekitar kurang lebih 1-3
sama hal dengan pusat peribadatannya di setiap blok/RW mempunyai 1-2 musholah dan satu komplek mempunyai 1-2 mesjid juga, lain hal dengan gereja di bengkong mahkota terdapat 1 gereja di bengkong harapan ada 1 dan dibengkong palapa juga ada 1. namun untuk klenteng/vihara baru diketahui ada satu didaerah bengkong laut.

untuk pusat gym ada banya diantarnya dikawasan bengkong aljabar dan bengkong abadi. untuk foof center sudah tersebar merata diseluruh komplek namun yang terbesar adalah Restaurant sea food Golden Prawn yang telah bertaraf internasional. untuk fasilitas umum lain seperti lampu jalan, halte dan lampu lalu lintas juga sudah tersedia.

pembanguan di BATAM cukup laju, sungguh sangat bermanfaat dan sangat menguntungkan, mengingat BATAM adalah kota industri termaju di indonesia tentunya dalam soal pembangunan fasum tidak akan ketinggalan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bijak dan lugas adalah kunci sebuah kritik dapat dinalar dengan otak dan dapat dicerna oleh mata !